Judul : Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal
link : Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal
Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal
Jiromedia.com -Bukan hanya Atlet Putra Paralayang asal China, Wang Jianwei saja yang mengalami insiden dalam kejuaraan paralayang Asian Games 2018 di Puncak, Kabupaten Bogor.Ada empat atlet dari kontingen negara lain yang turut mengalami insiden saat menjalani pertandingan nomor Ketepatan Mendarat (KTM).
Berawal dari atlet putri China yang diketahui mendarat di luar arena landing pada hari pertama lomba. Kemudian, atlet parayang putri Afghanistan juga gagal mendarat sempurna di hari pertama karena harus menabrak tenda juri yang berada di dekat lokasi area landing.
Sedangkan untuk atlet Malaysia, Siti Sakinah Osman diketahui memaksakan diri untuk mendarat di titik target yang membuat dirinya harus meninggalkan arena lomba pada hari kedua.
"Ya, jadi tadi atlet Malaysia itu memang bisa dikatakan memaksakan diri untuk mendarat," ujar Manajer Kompetisi Paralayang Asian Games 2018 Wahyu Yuda kepada TribunnewsBogor.com.
Pasca insiden tersebut, Siti pun harus dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciawi untuk dilakukan pemeriksaan medis.
"Sesuai prosedur harus kita periksa apakah mengalami cedera atau tidak, tadi langsung dibawa ke rumah sakit," terangnya.
Dikatakannya bahwa penyebab terjadinya insiden tersebut bukanlah karena faktor cuaca melainkan 'human error'.
Menurutnya, selama dua hari dilaksanakannya lomba, cuaca maupun angin di kawasan Puncak, Bogor terbilang baik. Kecepatan angin hingga hari kedua pelaksanaan lomba berada di kisaran 8 sampai 10 km/ jam.
"Cuaca hari ini dan kemarin bagus, mungkin karena kan semua atlet di kompetisi ini memiliki beban dan tekanan sehingga dapat mengakibatkan kehilangan konsentrasi," tuturnya.
Pada hari ketiga, ada dua insiden yang terjadi, pertama, atlet putri asal Afghanistan, Lida Hozoori dan atlet China, Wang Jianwei.
"Keduanya sama-sama mengalami stall, parasut kehilangan daya angkat sehingga terjatuh," terang Wahyu.
Kedua atlet itu pun langsung dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta pasca insiden tersebut terjadi.
Atlet Afghanistan, Lida Hozoori diketahui mengalami cedera tulang belakang, sedangkan Wang Jianwei mengalami patah tulang bagian paha kiri.
"Atlet putri Afghanistan sementara masih istirahat di rumah sakit dulu sedangkan yang China dari tim Chinannya menganjurkan untuk jalani operasi di China, sekarang lagi proses," pungkasnya.(tribunnews)
Demikianlah Artikel Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal
Sekianlah artikel Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Atlet Paralayang Asian Games yang Alami Insiden, Satu Diantaranya Harus Pulang Lebih Awal dengan alamat link https://seadanyaberita.blogspot.com/2018/08/atlet-paralayang-asian-games-yang-alami.html